Pelangi Kembar

Pelangi Kembar

Pelangi ini sambut hujan rumput basah ramu
Jembatan hari jembatan jeruji nan semu
Terang kaki pelangi menjamu madu
Pelangi utuh menghias malu

Pelangi kembar jarang tersaji
Pelangi kembar jelas hadir kini
Sesudah hujan basah membasuh bumi
Beserta dingin di senja hari

Berpindah inang tali temali
Berpindah tangan meraih dahi
Cakupkan tangan riang burung kenari
Pelangi kembar menyambut diri

Utuh pelangi ini jarang terjadi
Melambai-lambai di sudut jemari
Nuansa indah pelangi mimpi
Berkawan senja bergantung matahari

Ini kisah pelangi kembar dan inang deru
Menggapai-gapai titian senyum manismu
Kidung semburat nyanyian hulu
Berdansa mari langit bersih nan biru

7 thoughts on “Pelangi Kembar

    1. mhsantosa says:

      Thanks for visiting Bro Wage, it’s just for refreshing ๐Ÿ™‚
      Wait for your other pictures, too, they are great… need to learn some techniques from you ๐Ÿ™‚

    1. mhsantosa says:

      hi bro…! yes you’re right… it’s quite fascinating this phenomenon for me.. We’re good.. Hope yours too.. ๐Ÿ™‚ I sent u an sms earlier, hope u got that.. all the best bro!

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s