Dari @baliedukasi: Mengapa karakter dan integritas penting sejak dini?
.
Supaya kita ga bangga ranking 1 tapi hasil nyontek.
.
Supaya kita ga merasa hebat IPK CumLaude tapi hanya karena menghafal sehingga tidak bisa berperan nyata di masyarakat.
.
Supaya kita tidak banyak gaya padahal hasil korupsi.
.
Supaya kita tidak buang sampah sembarangan padahal mobil atau gadget mewah.
.
Supaya kita tidak coba nyogok kalau ingin cari kerja. Naik derajat tapi dengan cara tidak bermartabat.
.
Supaya kita tidak hanya cari sertifikat padahal tidak ikut webinar.
.
Supaya kita tidak mencari celah lolos dari aturan karena kita tahu yang mana baik dan buruk, yang mana benar dan salah.
.
Supaya… Hmm banyak lagi. Mari tetap berprestasi tinggi dengan selalu berbuat baik, berkarakter, dan rendah hati.
.
Original post ada di http://baliedukasi.org/mengapa-karakter-dan-integritas-penting/
.
#baliedukasi #inspirasinegeri #penyalaperadaban #unggulberkarakter #cerdasberbudi