Selamat lahir ke bumi, nak
Mari kita cium harum tanah kelahiranmu
Selamat mencium bumi, nak
Mari jejakkan kaki songsong mentari
Kakak putri pekik sudah tak sabar menanti
Mengajak bermain
Mengajak bertengkar
Bersama mengitari ruang dan waktu
Selamat lahir ke bumi, nak
Mari tumbuhkan pohon maple, bersama perawat bunga tulip
Agar gugur di musim dingin dan bertunas di musim semi
Bersama ikuti siklus empat musim negeri
Singaraja, 03 Agustus 2015
Selamat mencium bumi, nak.
Circle me @ +Made Hery Santosa
©mhsantosa (2015)
I am happy to share this. Please feel free to reblog or share the link, all with my accreditation. Thank you.
4 thoughts on “Mencium Bumi”